A.Pengertian Kasti
Kasti adalah sebuah permainan memukul dan menangkap bola. Kasti termasuk jenis olahraga permainan beregu. Dalam olahraga kasti, kalian akan belajar tentang pentingnya kerja sama, disiplin, dan kerja keras.
Ada dua regu yang bermain dalam setiap permainan, yaitu regu pemukul dan regu regu penjaga. Kasti bisa dimainkan oleh anak laki-laki maupun perempuan.
B.Alat dan Lapangan Permainan Kasti
Permainan kasti dilakukan menggunakan alat pemukul dan bola. Alat pemukul berupa tongkat umumnya terbuat dari kayu. Panjang tongkat pemukul adalah 60 cm. Bola kasti terbuat dari bahan karet yang di bagian dalamnya diisi dengan sabut kelapa atau bahan sejenis. Bila tidak ada bola kasti, bisa juga menggunakan bola tenis yang sedikit dilubangi. Hal itu agar bola sedikit kempes, sehingga bila dipukul tidak melambung terlalu jauh.
(bola dan alat pemukul)
Lapangan permainan kasti berbentuk segi empat. Ada dua pos, yang berguna sebagai tempat berhenti
atau hinggap bagi pemain. Ada pula ruang penjaga dan ruang bebas.
(lapangan kasti)
C.Teknik Dasar Bermain Kasti
Di dalam olahraga kasti terdapat beberapa teknik dasar. Teknik-teknik dasar ini perlu dikuasai, agar kalian dapat memainkan kasti dengan benar. Teknik-teknik dasar tersebut antara lain melempar dan menangkap bola, memukul bola, dan berlari dengan cara yang benar
1. Lempar-tangkap Bola
Kemampuan lempar-tangkap bola harus kalian kuasai dengan baik. Mulailah latihan lempar-tangkap bola dengan pelan. Lemparkan bola dari bawah ke atas, sehingga bola melambung pelan. Setelah beberapa kali, lakukan lemparan yang lebih kuat. Lemparlah bola secara kuat dengan arah mendatar atau melambung.
Caranya, peganglah bola pada posisi di samping telinga. Lalu, tariklah bola ke belakang dan lemparkan
dengan kuat. Ada tiga macam cara melempar bola, yaitu lemparan datar, lambung, dan menyusur tanah.
Cara menangkap bola juga harus kalian lakukan dengan benar. Salah satu cara adalah dengan posisi kedua tangan menyongsong bola. Saat bola datang, buka lebar kedua telapak tangan untuk menangkap bola.
2. Memukul Bola
Memukul bola merupakan keterampilan yang wajib dimiliki semua pemain. Cara memukul bola yaitu
dengan mengayunkan alat pemukul ke arah datangnya bola. Kalian harus dapat memukul bola yang diumpankan oleh pemain lawan. Pukulan harus kuat dan tepat mengenai bola.
Awali latihan memukul bola secara bertahap. Mula-mula, pukullah bola dengan pelan. Setelah beberapa
kali, tingkatkan kekuatan pukulan.
3. Lari
Dalam permainan kasti, ada dua cara berlari yang perlu kalian kuasai. Pertama, berlari lurus dengan cepat. Kedua, berlari zig-zag atau berbelok-belok. (bse penjasorkes Margono & Budi Aryanto)
Kasti adalah sebuah permainan memukul dan menangkap bola. Kasti termasuk jenis olahraga permainan beregu. Dalam olahraga kasti, kalian akan belajar tentang pentingnya kerja sama, disiplin, dan kerja keras.
Ada dua regu yang bermain dalam setiap permainan, yaitu regu pemukul dan regu regu penjaga. Kasti bisa dimainkan oleh anak laki-laki maupun perempuan.
B.Alat dan Lapangan Permainan Kasti
Permainan kasti dilakukan menggunakan alat pemukul dan bola. Alat pemukul berupa tongkat umumnya terbuat dari kayu. Panjang tongkat pemukul adalah 60 cm. Bola kasti terbuat dari bahan karet yang di bagian dalamnya diisi dengan sabut kelapa atau bahan sejenis. Bila tidak ada bola kasti, bisa juga menggunakan bola tenis yang sedikit dilubangi. Hal itu agar bola sedikit kempes, sehingga bila dipukul tidak melambung terlalu jauh.
(bola dan alat pemukul)
Lapangan permainan kasti berbentuk segi empat. Ada dua pos, yang berguna sebagai tempat berhenti
atau hinggap bagi pemain. Ada pula ruang penjaga dan ruang bebas.
(lapangan kasti)
C.Teknik Dasar Bermain Kasti
Di dalam olahraga kasti terdapat beberapa teknik dasar. Teknik-teknik dasar ini perlu dikuasai, agar kalian dapat memainkan kasti dengan benar. Teknik-teknik dasar tersebut antara lain melempar dan menangkap bola, memukul bola, dan berlari dengan cara yang benar
1. Lempar-tangkap Bola
Kemampuan lempar-tangkap bola harus kalian kuasai dengan baik. Mulailah latihan lempar-tangkap bola dengan pelan. Lemparkan bola dari bawah ke atas, sehingga bola melambung pelan. Setelah beberapa kali, lakukan lemparan yang lebih kuat. Lemparlah bola secara kuat dengan arah mendatar atau melambung.
Caranya, peganglah bola pada posisi di samping telinga. Lalu, tariklah bola ke belakang dan lemparkan
dengan kuat. Ada tiga macam cara melempar bola, yaitu lemparan datar, lambung, dan menyusur tanah.
Cara menangkap bola juga harus kalian lakukan dengan benar. Salah satu cara adalah dengan posisi kedua tangan menyongsong bola. Saat bola datang, buka lebar kedua telapak tangan untuk menangkap bola.
2. Memukul Bola
Memukul bola merupakan keterampilan yang wajib dimiliki semua pemain. Cara memukul bola yaitu
dengan mengayunkan alat pemukul ke arah datangnya bola. Kalian harus dapat memukul bola yang diumpankan oleh pemain lawan. Pukulan harus kuat dan tepat mengenai bola.
Awali latihan memukul bola secara bertahap. Mula-mula, pukullah bola dengan pelan. Setelah beberapa
kali, tingkatkan kekuatan pukulan.
3. Lari
Dalam permainan kasti, ada dua cara berlari yang perlu kalian kuasai. Pertama, berlari lurus dengan cepat. Kedua, berlari zig-zag atau berbelok-belok. (bse penjasorkes Margono & Budi Aryanto)
0 Response to "Permainan Kasti (Pengertian Kasti, Alat dan Lapangan Kasti, Teknik Dasar Kasti)"
Posting Komentar