Berikut adalah arab dari surah al-Baqarah ayat 148:
وَلِكُلٍّ وِجْهَةٌ هُوَ مُوَلِّيهَا ۖ فَاسْتَبِقُوا الْخَيْرَاتِ ۚ أَيْنَ مَا تَكُونُوا يَأْتِ بِكُمُ اللَّهُ جَمِيعًا ۚ إِنَّ اللَّهَ عَلَىٰ كُلِّ شَيْءٍ قَدِيرٌ
Terjemah
Dan bagi tiap-tiap umat ada kiblatnya (sendiri) yang ia menghadap kepadanya. Maka berlomba-lombalah (dalam membuat) kebaikan. Di mana saja kamu berada pasti Allah akan mengumpulkan kamu sekalian (pada hari kiamat). Sesungguhnya Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu. (Qs. Al-Baqarah: 148)
Tajwid Surah Al-Baqarah ayat 148
Dengan memperhatikan ayat tersebut, ada hukum tajwid yang bisa dipelajari. Diantaranya:
1) Idgom bilagunnah: artinya meleburkan bunyi tanwin sesuai sehingga lafalnya mirif dengan huruf di depanya. Misalnya kata "walikulliw wijhatun".
2) Izhar: artinya huruf tanwin dibaca jelas, khusus ketika menghadapi huruf (Alif (hamzah), Ha, Kha, a, ‘Ain, Gin). Misalnya “wijhatun huwa”.
3) Alif lam qomariah: artinya huruf lam di awal kata dibaca jelas. Huruf ini ditandai dengan simbol sukun (huruf mati), misalnya alif lam pada kalimat “fastabiqul khairot”.
4) Mad iwad, artinya tanwin di akhir kalimat dibaca satu harkat. Misalnya kalimat “jami’an” dibaca “jami’a”.
5) Ikhfa, artinya huruf tanwin atau nun mati menghadapi huruf ikhfa dibaca mendengung (bunyi ‘ng’), misalnya kata “syaiin” dalam “ala kuli syaiin qodir”.
Kandungan Surah Al-Baqarah ayat 148
Ayat ini memberi keterangan bahwa setiap kelompok masyarakat memiliki acuan atau kiblat mengenai sumber rujukan perilaku. Dengan kata lain, setiap masyarakat memiliki rujukan pedoman perilaku hidupnya masing-masing. Dalam sejarah kehidupan manusia, setiap kurun peradaban manusia memiliki sumber rujukan atau pedoman hidup masing-masing. Pada zaman Nabi Musa As sumber rujukan nilainya adalah Kitab Suci Taurat, zaman nabi Daud As bersumber pada Kitab Zabur, sedangkan pada masa Nabi Isa as yaitu Kitab Suci Injil. Hal ini menunjukkan keterangan bahwa Al-Qur’an Surah Al-Baqarah ayat 148 mengandung uraian sejarah yang tepat dan ada buktinya.
Kebenaran maksud dari kalimat “tiap-tiap umat ada kiblatnya (sendiri) yang ia menghadap kepadanya” dibuktikan pula dalam kehidupan manusia zaman sekarang. Orang Islam memiliki sumber rujukannya sendiri, dan begitu pula orang-orang non-muslim. Menghadapi kenyataan seperti ini, Al-Qur’an memberikan keterangan bahwa setiap muslim perlu mengedepankan sikap yang siap berkompetisi dalam hal kebajikan. Artinya setiap diantara kita perlu mengutamakan semangat kompetisi atau semangat berlomba untuk kebajikan. Inilah nilai hakiki dari ayat yang dikemukakan Al-Qur’an Surah Al-Baqarah ayat 148. Ayat ini pun memberi keterangan bahwa berbuat baik itu tidak mesti karena kita sedang berada di satu tempat (misalnya di masjid atau di sekolah).
Dimanapun kita berada, bila ada kesempatan untuk berbuat baik, seorang muslim harus senantiasa memanfaatkannya sebagai peluang atau lahan ibadah. Berbuat baik atau berlomba dalam kebaikan tidak mesti hanya di lingkungan sekolah, di rumah, atau di masjid. Pada tempat-tempat tersebut, kita tetap untuk menjunjung tinggi dan berlomba dalam kebaikan, namun di lingkungan RT, RW, di kelurahan, lapangan sepakbola, pasar, Mall atau di tempat kerja pun, semangat berlomba dalam kebajikan ini harus terus dijunjung tinggi. Karena sesungguhnya, Allah Swt akan tetap mengumpulkannya sebagai bagian dari amal sholeh seorang muslim. (Sumber referensi: Buku PAI)
0 Response to "Surah al-Baqarah ayat 148 (Arab, Terjemahan, Tajwid, dan Kandungan al-Baqarah ayat 148)"
Posting Komentar