Soal Pilihan Ganda Materi tentang Usaha Pembelaan Negara
Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat.1. Perhatikan pernyataan berikut ini!
1) Adanya wilayah.
2) Adanya undang-undang dasar.
3) Adanya pengakuan dan penghormatan dari negara lain.
4) Adanya pemerintahan yang berdaulat.
5) Adanya hubungan kerja sama dengan negara lain.
Yang merupakan unsur deklaratif berdirinya suatu negara adalah ditunjukan oleh nomor . . . .
a. 1, 2, dan 3 c. 3, 4, dan 5
b. 2, 3, dan 5 d. 1, 4, dan 5
2. Syarat penting yang harus dipenuhi oleh negara yang ingin melakukan hubungan diplomatik adalah . . . .
a. merdeka c. pemerintah yang daulat
b. rakyat d. undang-undang
3. Fungsi negara sebagai pengatur kehidupan dalam suatu negara demi tercapainya . . . .
a. hukum negara c. tujuan negara
b. politik negara d. ideologi negara
4. Bangsa Indonesia berhak dan wajib membela serta mempertahankan kemerdekaan dan kedaulatan negara, keutuhan wilayah dan keselamatan bangsa. Pernyataan ini merupakan . . . .
a. tujuan bela negara c. hakikat bela negara
b. prinsip bela negara d. modal dasar bela negara
5. Perhatikan pernyataan berikut ini!
1. Penduduk 4. Penghuni negara
2. Warga negara 5. Bukan warga negara
3. Bukan penduduk
Pernyataan di atas merupakan pembelaan rakyat berdasarkan hubungan dengan pemerintah negaranya, ditunjukkan oleh pasangan nomor . . . .
a. 1, 3, dan 5 c. 1, 3, dan 4
b. 2, 4, dan 5 d. 1, 2, dan 5
6. Berikut yang merupakan unsur-unsur terbentuknya suatu negara adalah. . . .
a. adanya persamaan keturunan, kesamaan tujuan dan cita-cita serta sepenanggungan
b. adanya rakyat, wilayah, dan pemerintah yang berdaulat
c. adanya pengakuan de facto dan de Jure
d. terdapatnya tujuan dan cita-cita, hukum dasar tertulis, dan pengakuan penuh dari seluruh rakyat
7. Penetapan batas-batas wilayah suatu negara dilakukan melalui . . . .
a. intervensi negara lain c. kehendak sendiri
b. perjanjian d. dukungan dari negara lain
8. Batas negara belum dilakukan pengukuran batas-batasnya secara tepat. Kemudian diambilah patokan-patokan alam. Batas negara seperti ini merupakan batas negara secara . . . .
a. spontan c. alamiah
b. buatan d. kesepakatan pengakuan
9. Batas negara yang memiliki kedaulatan atas laut berjarak hingga 12 mil laut dari garis lurus pantainya disebut . . . .
a. Batas Landas Continen c. Batas Zona Bersebelahan
b. batas ZEE d. Batas Laut Teritorial
10. Yang bukan merupakan hak negara pantai dalam batas ZEE adalah . . . .
a. nelayan asing menangkap ikan dalam wilayah ZEE
b. menggali dan mengolah kekayaan alam lautan
c. melakukan kegiatan ekonomi tertentu
d. negara diperkenankan memasang alat kabel atau pipa di bawah lautannya
11. Penentuan batas wilayah suatu negara baik daratan dan atau lautan dibuat dalam bentuk . . . .
a. traktat c. agresi
b. dokrin d. invasi
12. Hak dan kewajiban warga negara dalam upaya bela negara diatur dalam UUD 1945 pasal . . . .
a. 26 dan 27 c. 27 dan 30
b. 27 dan 29 d. 28 dan 30
13. Keikutsertaan warga negara dalam upaya bela negara diselenggarakan melalui . . . .
a. pengabdian sesuai dengan profesi
b. wajib militer untuk setiap warga negara tanpa kecuali
c. turut menjadi informan asing
d. turut serta dalam upaya intervensi negara lain
14. Pendidikan Pendahuluan Bela Negara bertujuan mewujudkan warga negara Indonesia yang memiliki jiwa . . . .
a. nasionalisme, individualisme, dan patriotisme
b. individualisme, patriotisme, dan chauvinisme
c. nasionalisme, patriotisme, dan Pancasilais
d. individualisme, patriotisme, dan Pancasilais
15. Alat Negara Kesatuan Republik Indonesia yang memiliki tugas pokok menegakan kedaulatan negara dan keutuhan wilayahnya adalah . . . .
a. TNI c. Presiden
b. POLRI d. MPR
16. Yang bukan merupakan alat utama pertahanan keamanan nasional adalah. . . .
a. TNI c. cadangan TNI
b. Rakyat Terlatih d. POLRI
17. Tujuan keterlibatan warga negara sebagai rakyat terlatih yaitu . . . .
a. memberikan pembekalan mental spiritual warga negaranya
b. turut serta dalam mobilisasi
c. meningkatkan pendapatan individu
d. menjaga ketertiban, keamanan dan melindungi masyarakat
18. Keuletan dan ketangguhan bangsa yang mengandung kemampuan mengembangkan kekuatan nasional, untuk dapat menjamin kelangsungan hidup bangsa merupakan inti dari . . . .
a. hakikat ketahanan nasional c. asas ketahanan nasional
b. konsepsi ketahanan nasional d. wawasan nusantara
19. Sistem pertahanan keamanan di Indonesia adalah . . . .
a. ketahanan nasional
b. pertahanan keamanan rakyat semesta
c. disiplin nasional
d. stabilitas nasional yang dinamis
20. Yang merupakan bentuk bela negara secara non-fisik adalah . . . .
a. turut serta sebagai rakyat terlatih
b. turut serta pelatihan dasar kemiliteran
c. meningkatkan kesadaran dan kepatuhan terhadap hukum yang berlaku
d. meningkatkan pengabdian sebagai prajurit TNI
21. Usaha pembelaan terhadap negara merupakan….
a. kewajiban aparat keamanan
b. kewajiban pemerintah pusat
c. kewajiban seluruh warga negara
d. kewajiban pemerintah daerah
22. Cinta tanah air akan menimbulkan sikap rela berkorban bagi warga negara. Hal ini berarti seseorang akan ….
a. melakukan apa saja untuk kepentingan tanah air dan bangsa
b. memberikan jiwa raga untuk membela bangsa dan negara
c. menyumbangkan harta benda untuk membangun tanah air
d. membela tanah air dari serangan musuh jika diminta
Sumber: Ujian Nasional SMP, 2005
23. Salah satu bentuk pembelaan terhadap negara dalam kondisi merdeka seperti sekarang dapat dilakukan dengan cara ....
a. menghafal Pancasila dan UUD 1945
b. mempertahankan Pancasila dan UUD 1945
c. membahas isi Pancasila dan UUD 1945
d. mengubah isi Pancasila dan UUD 1945
24. Semangat rela berkorban untuk kepentingan bangsa dan negara harus dilandasi ….
a. tujuan untuk bersatu
b. tujuan untuk berdamai
c. tujuan untuk dipuji
d. tujuan untuk berperang
25. Berikut ini yang bukan merupakan fungsi negara menurut Montesquieu, yaitu ….
a. fungsi legislatif
b. fungsi yudikatif
c. fungsi federatif
d. fungsi eksekutif
26. Menurut Montesquieu, eksekutif memiliki fungsi untuk ….
a. melaksanakan undang-undang
b. mengawasi undang-undang
c. membuat undang-undang
d. mengubah undang-undang
27. Salah satu bentuk tugas fakultatif yang dilakukan oleh negara adalah ….
a. memelihara ketertiban dan ketenteraman
b. meningkatkan kesejahteraan masyarakat
c. mempertahankan kemerdekaan negara
d. menjaga keamanan negara
28. Salah satu teori fungsi negara adalah teori sosialisme. Teori ini menghendaki ….
a. adanya campur tangan pemerintah
b. adanya campur tangan pihak swasta
c. adanya campur tangan pihak asing
d. adanya campur tangan individu
29. Salah satu bentuk ancaman yang harus perlu diwaspadai oleh kita, yaitu ….
a. perbedaan suku bangsa
b. jumlah penduduk yang meningkat
c. meningkatnya kemiskinan
d. wilayah negara yang terlalu luas
30. Berikut ini yang bukan merupakan unsurunsur pembentuk negara, yaitu ….
a. rakyat
b. wilayah
c. undang-undang
d. pemerintahan yang berdaulat
31. Sikap bela negara di lingkungan masyarakat dapat diwujudkan dengan cara ….
a. mempelajari peraturan perundang-undangan yang berlaku
b. mengetahui hak dan kewajiban warga negara yang baik
c. menjaga keamanan dan ketertiban di sekitar lingkungan
d. saling menghormati antarwarga masyarakat
Sumber: Ujian Nasional SMP, 2002
32. Sebagai seorang siswa, bentuk partisipasi yang dapat diberikan dalam usaha pembelaan terhadap negara, adalah ….
a. ikut serta dalam pelaksanaan wajib militer
b. melaksanakan kewajiban untuk belajar dengan giat
c. menaati dan mematuhi norma-norma yang ada pada masyarakat
d. mendukung kebijakan pemerintah untuk berperang
33. Demi tercapainya pembangunan nasional, bangsa Indonesia harus memiliki ….
a. cara pandang nasional yang sama
b. cara pandang nasional yang berbeda
c. cara pandang nasional sesuai dengan kepandaian setiap individu
d. cara pandang nasional yang menimbulkan sikap anarkis
34. Contoh perilaku rela berkorban dalam kehidup an sehari-hari di lingkungan sekolah adalah ….
a. mengusahakan ketertiban masyarakat
b. memelihara kebersihan lingkungan
c. menjaga keindahan rumah masing-masing
d. mengusahakan air bersih untuk warga sekitar
Sumber: Ujian Nasional SMP, 2002
35. John Locke membagi fungsi negara menjadi tiga, di antaranya fungsi federatif yaitu ….
a. untuk membuat peraturan
b. untuk melaksanakan peraturan
c. untuk mengurusi urusan luar negeri
d. untuk mengawasi pelaksanaan suatu peraturan
36. Rela berkorban untuk kepentingan bangsa dan negara pada masa perkembangan sekarang dapat diwujudkan dalam perbuatan ….
a. cinta tanah air
b. bekerja keras
c. hormat-menghormati
d. tolong-menolong
Sumber: Ujian Nasional SMP, 2004
37. Contoh nilai perjuangan bangsa yang merupakan wujud rasa cinta tanah air, yaitu ….
a. aktif berjuang melawan penjajah
b. semangat kepahlawanan tanpa mengenal lelah
c. rela berkorban dalam mengisi kemerdekaan
d. mengisi pembangunan dengan berbagai kegiatan
38. Salah satu bentuk partisipasi warga negara dalam usaha pembelaan terhadap alam sekitarnya, yaitu ….
a. selalu memakai produk hasil produksi dalam negeri
b. menjaga keamanan lingkungan sekitarnya
c. turut serta dalam usaha penghijauan hutan gundul
d. menjaga kelestarian budaya daerah
39. Sikap terbaik sebagai warga negara jika terjadi ancaman serius terhadap keselamatan bangsa dan negara adalah ….
a. setiap warga negara sipil berjuang di garis belakang
b. menolak berjuang karena merupakan tugas TNI
c. seluruh warga negara ikut serta memikul tugas kemiliteran tanpa kecuali
d. menyerahkan sepenuhnya untuk membela negara kepada pemerintah pusat
40. Sikap rela berkorban untuk kepentingan bangsa dan negara merupakan kesediaan berjuang ….
a. tanpa mengharapkan imbalan jasa
b. agar dikenang sebagai pahlawan
c. untuk memperoleh tanda penghargaan
d. demi keharuman nusa dan bangsa
41. Menurut Undang-Undang Dasar 1945, membela negara merupakan tanggung jawab ....
a. Tentara Nasional Indonesia
b. polisi yang terlatih
c. tiap-tiap warga negara tanpa terkecuali
d. pemerintah pusat
42. Di bawah ini merupakan bunyi Pasal 30 Ayat (1) yaitu ....
a. Setiap orang harus membela negara
b. Tiap-tiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam usaha pertahanan dan keamanan negara
c. Tiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam usaha pertahanan dan keamanan negara secara sukarela
d. Setiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam usaha pertahanan dan keamanan negara
43. Membela negara tidak harus menggunakan senjata yang modern atau mutakhir, melainkan dapat ....
a. memanfaatkan waktu untuk berdiskusi dengan negara maju berkaitan dengan harapan
b. mengadakan hubungan diplomatik
c. menjaga nama baik negara dan bangsa di percaturan dunia
d. dilakukan melalui musyawarah
44. Menurut Pasal 27 Ayat (3) UUD 1945 bahwa setiap warga negara ...
a. berhak dan wajib ikut serta dalam upaya pembelaan negara
b. diberi wewenang untuk membela negara
c. harus tahu persis tentang pembelaan negara yang sebenarnya
d. harus dapat memahami tentang kepentingan dalam membela negara
45. Negara yang sudah merdeka sudah barang tentu mengadakan hubungan atau kerja sama dengan negara lain dengan dilandasi ....
a. sikap menguntungkan diri sendiri
b. sikap saling menghormati
c. rasa kekeluargaan di antara sesama warga masyarakat
d. sikap saling mempercayai dirinya sendiri
46. Agresi Militer Belanda yang pertama, oleh bangsa Indonesia dikenal dengan Perang Kemerdekaan I yang tidak lain adalah perjuangan untuk mempertahankan kemerdekaan, hal itu terjadi pada tanggal ...
a. 21 Juli 1947
b. 21 Juni 1948
c. 19 Desember 1948
d. 27 Desember 1949
47. Bela negara merupakan wujud kecintaan warga negara Republik Indonesia di dalam menanggulangi ....
a. berbagai ancaman yang datang dari dalam maupun dari luar secara langsung maupun tidak langsung
b. musuh yang datang
c. bencana yang menimpa dalam negara
d. berbagai kehidupan yang tidak baik
48. Pertahanan negara bertujuan untuk menjaga dan melindungi kedaulatan negara, keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan ....
a. keselamatan seluruh warga negara
b. keselamatan negara dan bangsa dari segala bentuk ancaman
c. berbagai masalah yang ada
d. menjamin kehidupan warganya
49. Sistem pertahanan negara dalam menghadapi ancaman militer menempatkan Tentara Nasional Indonesia sebagai ....
a. komponen utama
b. penjaga perdamaian
c. kekuatan yang tangguh
d. faktor yang sangat menentukan
50. Negara berlaku adil terhadap berbagai masalah di dalam negeri yang berkaitan dengan hak warga negara. Adil yang dimaksudkan adalah ....
a. memperlakukan kepentingan warga negara sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku
b. memberi menurut kemampuan negara
c. warga telah diberi prioritas sama
d. menyelidiki mereka yang berbuat curang
51. Pemerintah yang telah berdaulat secara demokratis berhak untuk ....
a. mengadakan hubungan atau kerja sama dengan negara lain
b. menentukan nasibnya sendiri
c. mengatur daerahnya sendiri tanpa campur tangan negara lain
d. membuat perjanjian dengan masyarakat lain
52. Negara kita berada di antara dua benua dan dua samudra, maka dari itu Indonesia letaknya ...
a. sangat strategis
b. tidak menjadi masalah
c. perlu dipertimbangkan
d. berdekatan satu sama lain
53. Supaya bangsa Indonesia dapat hidup teratur, tenteram, dan sejahtera dalam naungan Negara Kesatuan Republik Indonesia, maka bangsa Indonesia harus tetap ....
a. waspada terhadap negara lain
b. selektif terhadap imigrasi asing
c. menjamin kehidupan yang teratur dan terkendali di masyarakat saja
d. menjaga stabilitas nasional yang dinamis
54. Sebagai negara kepulauan, kita harus selalu waspada terhadap berbagai gejolak yang timbul, baik yang berasal dari dalam negeri maupun dari luar negeri. Gejolak tersebut dapat ditanggulangi dengan ....
a. tetap menjaga peraturan dan kesatuan bangsa
b. cara yang modern
c. melibatkan berbagai komponen bangsa dalam membela negara
d. kerja yang semaksimal mungkin
55. Negara merupakan suatu organisasi yang berada di atas sekelompok atau beberapa kelompok manusia yang bersama mendiami suatu wilayah (teritorial) tertentu. Untuk itu kita diharapkan tetap ...
a. membantu para pejabat nagara yang setia terhadap warga negara
b. membantu kepada pejabat negara karena mereka telah bersusah payah demi untuk kita
c. membantu kepada para pejabat negara yang melaksanakan tugas demi kepentingan bangsa dan negara
d. berpegang teguh terhadap peraturan yang telah ditetapkan oleh pejabat negara itu
56. Montesquieu berpendapat bahwa legislatif itu suatu badan yang mempunyai peranan ....
a. membuat undang-undang
b. melaksanakan peraturan
c. mengawasi agar peraturan ditaati
d. mengurusi urusan luar negeri, perang, dan damai
57. Sebagai warga negara mendapat perlindungan dan ....
a. jaminan hidup dari pemerintah
b. perlakuan yang sama daripemerintah
c. jaminan untuk hidup yang sebebasbebasnya, menurut kehendak kita sendiri
d. pengawasan dari pemerintah daerah
58. Suatu bentuk campur tangan bangsa lain terhadap negeri Indonesia untuk menggulingkan pemerintahan yang sah disebut dengan ...
a. pemberontakan c. invasi
b. intervensi d. subversi
59. Di bawah ini merupakan salah satu tujuan negara, yaitu ....
a. melindungi seluruh bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia
b. selalu siap menghadapi musuh
c. mengadakan hubungan dengan negara lain
d. ikut melakukan ketertiban dalam masyarakat
60. Pada dasarnya yang dapat menjadi warga negara Indonesia adalah ....
a. orang-orang Indonesia asli dan orang asing yang mau menjadi warga negara Indonesia
b. orang-orang bangsa Indonesia asli dan orang-orang bangsa lain yang disahkan dengan undang-undang sebagai warga negara
c. semua orang yang berada di Indonesia tanpa terkecuali
d. setiap orang yang tinggal di Indonesia
61. Pasal 30 Ayat 1 UUD 1945 berisi tentang hak dan kewajiban ….
a. bela negara
b. warga negara dalam pertahanan dan keamanan bangsa dan negara
c. warga negara dalam bidang ekonomi
d. warga negara untuk memperoleh pekerjaan
62. Rela berkorban bagi bangsa dan negara berarti ….
a. memberikan jiwa raga untuk negara
b. melakukan apa saja untuk kepentingan tanah air
c. membela tanah air jika diperlukan
d. menyumbang harta benda
63. Salah satu bentuk partisipasi warga negara dalam usaha pembelaan negara, yaitu rasa memiliki negara yang dibuktikan dengan perilaku….
a. ingin menguasai proyek-proyek vital
b. berjuang keras agar orang lain tunduk
c. ikut membina dan melestarikan alam sekitar
d. berusaha keras agar menduduki jabatan yang penting
64. Nilai patriotisme dalam kehidupan berbangsa dan bernegara ialah ….
a. rela menyumbangkan hartanya untuk kepentingan pemimpin negara
b. rela berkorban untuk kepentingan bangsa dan negara
c. wajib mengenang jasa para pahlawan bangsa
d. berani membela kebenaran
65. Sikap rela berkorban dan cinta tanah air hendaknya ada pada setiap warga negara. Hal ini dikarenakan setiap warga negara ….
a. merupakan subjek dan objek dalam pembangunan nasional
b. turut serta secara aktif dalam kancah pembangunan
c. berhak akan hasil-hasil pembangunan nasional
d. sebagai salah satu modal dasar pembangunan nasional
66. Contoh perilaku yang mencerminkan cinta tanah air, yaitu ….
a. ada keseimbangan dan keselarasan antara hak dan kewajiban
b. berusaha memelihara persatuan dan kesatuan bangsa
c. bekerja giat untuk kepentingan keluarganya
d. dapat mewujudkan pembangunan nasional
67. Penerapan patriotisme melalui keteladanan, misalnya .…
a. napak tilas c. upacara bendera
b. perilaku orang tua d. perbuatan yang selalu dipertontonkan
68. Merasa bangga bertanah air Indonesia dapat dilakukan dengan ….
a. suka menolong c. menceritakan kejayaan masa lalu
b. mengenang tanah air d. menciptakan kejayaan bangsa
69. Wujud peran serta siswa dalam usaha pembelaan negara, yaitu ….
a. menciptakan keamanan dan ketertiban di sekolah
b. memiliki cita-cita menjadi anggota TNI
c. melaporkan pada orang tua jika ada teman yang nakal
d. melaporkan pada polisi setiap ada orang yang bersalah
70. Jiwa dan semangat patriotisme yang ditampilkan oleh para pejuang kemerdekaan memiliki landasan yang kuat, yakni ….
a. kecintaan pada keluarga
b. kecintaan pada tanah air dan bangsanya
c. kecintaan pada masa depan
d. kesadaran bernegara yang tinggi
Soal Essay tentang Bela Negara
Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan tepat.1. Terangkan fungsi negara menurut Montesquieu dan John Locke.
2. Kemukakan mengenai tugas negara, baik tugas esensial dan tugas fakultatif, sertakan pula contoh masing-masing.
3. Uraikan teori fungsi negara yang kamu ketahui.
4. Deskripsikan unsur-unsur negara yang kamu ketahui.
5. Menurutmu, bagaimana jika salah satu unsur negara tidak dimiliki oleh suatu negara? Dapatkah negara tersebut terbentuk? Kemuka kan alasanmu.
6. Kemukakan usaha pembelaan terhadap negara yang dapat dilakukan oleh siswa dalam masa pembangunan.
7. Uraikan semangat dan sikap yang dapat ditunjukkan dalam usaha pembelaan terhadap negara.
8. Apa yang kamu ketahui tentang Wawasan Nusantara? Jelaskan.
9. Menurutmu, mengapa usaha pembelaan terhadap negara memiliki arti yang penting bagi bangsa Indonesia?
10. Apa sajakah bentuk partisipasi warga negara dalam usaha pembelaan terhadap negara?
11. Jelaskan prinsip bela negara menurut pendapatmu, jika dihubungkan dengan situasi dan kondisi Indonesia!
12. Jelaskanlah arti penting partisipasi warga negara dalam upaya bela negara!
13. Jelaskan apa yang dimaksud dengan usaha bela negara?
14. Sebutkan unsur konstitutif berdirinya suatu negara!
15. Jelaskan apa yang dimaksud dengan perwujudan wawasan nusantara sebagai satu pertahanan keamanan!
16. Jelaskan apa yang dimaksud dengan Pendidikan Pendahuluan Bela Negara!
17. Sebutkan contoh-contoh bentuk bela negara yang dapat kalian lakukan sebagai seorang pelajar!
18. Sebutkan dan jelaskan sistem pertahanan keamanan Indonesia!
19. Sebutkan bentuk-bentuk partisipasi warga negara dalam kehidupan berbangsa dan bernegara!
20. Jelaskan peranan POLRI dalam upaya bela negara di Indonesia!
21. Tentara nasional sebagai komponen utama dalam . . .
22. Keadaan negara yang aman dapat membawa . . .
23. Pembelaan terhadap negara dapat dimulai dari lingkungan . . .
24. Pasal 30 Ayat (1) UUD 1945 menegaskan bahwa: Tiap-tiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam . . .
25. Kepolisian Republik Indonesia adalah alat negara yang berperan dalam . . .
26. Mempertahankan keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia merupakan tanggung jawab . . .
27. Menurut alinea pertama Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 bahwa kemerdekaan merupakan . . .
28. Masyarakat yang damai akan membawa kehidupan yang . . .
29. Ancaman terhadap satu wilayah dalam satu negara merupakan sebagai bagian dari . . .
30. Apabila masyarakat telah menyadari tentang pembelaan negara, maka keselamatan hidup anggota masyarakat bisa . . .
31. Sebutkan tugas pokok Kepolisian Negara Republik Indonesia!
32. Apa yang dimaksud dengan ancaman, gangguan, hambatan, dan tantangan?
33. Tunjukkan berbagai wujud nyata dalam menjaga keamanan, dan ketertiban di sekolah!
34. Jelaskan yang dimaksud dengan subversi!
35. Tunjukkan bunyi Pasal 30 Ayat (2) UUD 1945!
36. Tunjukkan beberapa contoh upaya pembelaan negara!
37. Jelaskan hakikat dari pertahanan negara!
38. Tunjukkan fungsi Kepolisian Republik Indonesia berdasarkan bunyi Pasal 2 UndangUndang No. 2 Tahun 2002!
39. Apa yang dimaksud dengan pertahanan negara?
40. Tunjukkan berbagai alasan Negara Kesatuan Republik Indonesia mewajibkan warga negaranya untuk melakukan pembelaan negara!
0 Response to "130 Soal Materi tentang Usaha Bela Negara - (Pilihan Ganda & Essay)"
Posting Komentar