Beranda · Olahraga · B.Indonesia · Seni · Sejarah · Biologi · TIK · Pengetahuan · Motivasi · Islami ·

Renang Gaya Miring (Sejarah dan Teknik Renang Gaya Miring)



A. Sejarah Renang Gaya Mirirng
       Sejarah renang gaya miring ini sangat menarik. Di tahun 1886, H. Kenworthy dalam buku A Treatise on the Utility of Swimming, menulis “Sampai beberapa tahun terakhir, pendapat umum mengatakan bahwa gaya dada atau gaya perut adalah gaya yang paling cepat, tetapi terbukti bahwa pendapat ini tidak benar”. Sekarang, gaya miring telah dianggap secara universal sebagai gaya yang lebih unggul.
       Seorang penyelamat yang sedang berusaha untuk menyelamatkan seseorang yang sedang tenggelam dengan tanpa menggunakan peralatan harus memanggul tubuh korban dan mengandalkan satu tangan saja untuk berenang kembali ke pantai. Gaya  miring merupakan gaya yang paling cocok untuk situasi ini. Berenang gaya miring menggunakan jenis ayunan kaki menggunting untuk mendapatkan tenaga yang dibutuhkan.

B.Teknik-teknik berenang gaya miring meliputi hal berikut.
1. Ayunan kaki menggunting
2. Ayunan tangan gaya miring
3. Koordinasi seluruh gerakan
1. Ayunan Kaki Menggunting
    Cara melakukan ayunan kaki menggunting sebagai berikut.
a. Posisi meluncur miring, papan pelampung di bawah telinga.
b. Kaki ditekuk, paha membentuk sudut 90o.
c. Telapak kaki segaris dengan tubuh.
d. Telapak kaki dari kaki yang di atas ditekuk, telapak kaki dari kaki yang di bawah diluruskan.
e. Telapak kaki dari kaki yang di atas diayunkan ke depan.
f. Melangkah lebar-lebar, dorong, dan tekan.
g. Jari-jari kaki lurus dan tubuh lurus.
h. Meluncur jauh.
Perhatikan gambar di bawah ini!

(Teknik ayunan kaki menggunting)

2. Ayunan Tangan Gaya Miring
    Cara melakukan ayunan tangan gaya miring sebagai berikut.
a. Tangan yang dijulurkan ke belakang (yang lebih tinggi posisinya) melakukan gerakan sebagai berikut.
1) Lurus, pada sisi tubuh bagian atas dan lemaskan.
2) Siku di bagian dalam, tangan diayunkan ke dagu.
3) Tangan setinggi bahu, siku ditekuk 90o.
4) Tangan tertekuk ke bawah dengan telapak tangan menghadap ke ujung kaki.
b. Tangan yang dijulurkan ke depan (yang lebih rendah) melakukan seperti gerakan sebagai berikut.
1) Teknik pergelangan tangan, jari lurus menghadap ke bawah.
2) Pada waktu mengayuh, siku ditekuk 90o.
3) Kayuhan berhenti sampai di bahu.
4) Telapak tangan menghadap ke atas, di bawah telinga.
5) Julurkan tangan, telapak tangan diputar menghadap ke bawah.
6) Meluncur.
Sebagai ilustrasi perhatikan gambar berikut ini!
 (Teknik ayunan tangan gaya miring)

3. Koordinasi Seluruh Gerakan
    Cara melakukan koordinasi seluruh gerakan gaya miring sebagai berikut.
a. Gerakan tangan depan
1) Kayuh ke arah bahu, hirup napas, telapak tangan di bawah telinga.
2) Siku di sebelah dalam, jari lurus ke depan.
3) Tangan depan dijulurkan, telapak tangan menghadap ke bawah.
b. Gerakan kaki dan tangan belakang
1) Ayunkan lutut ke atas, ayunkan tangan ke belakang.
2) Ayunkan kaki seperti melangkah, ayunkan tangan seperti menggali.
3) Ayunkan kaki kuat-kuat, tangan mendorong ke belakang.
4) Meluncur cukup lama, hembuskan napas.
 (Teknik koordinasi seluruh gerakan)

0 Response to "Renang Gaya Miring (Sejarah dan Teknik Renang Gaya Miring)"

Posting Komentar