Kerugian Akibat Korupsi di Bidang Politik, Ekonomi, Budaya, Hukum, & Pertahanan Keamanan Agama

Korupsi menyebabkan kerugian di berbagai bidang. Bidang apa saja yang bisa dirugikan akibat korupsi?

Mengapa korupsi harus diberantas? Karena korupsi menimbulkan krisis multidimensional baik di bidang politik, hukum, ekonomi, sosial budaya maupun keagamaan. Berikut ini adalah beberapa contoh kerugian akibat perilaku korupsi.


1) Kerugian Akibat Korupsi di Bidang Politik

Dari segi politik korupsi mengakibatkan beberapa kerugian, antara lain:
a) Terjadi krisis kewibawaan pemerintah disebabkan oleh menurunnya tingkat kepercayaan masyarakat kepada pemerintahan yang korup.
b) Munculnya berbagai bentuk tindak kekerasan politik.


2) Kerugian Akibat Korupsi di Bidang Ekonomi

Dari segi ekonomi perilaku korupsi menimbulkan berbagai kerugian, antara lain:
a) Adanya penggelembungan dana pembangunan (mark up) menimbulkan pembengkakan anggaran negara di pusat dan daerah. Ini berdampak pada berkurangnya uang negara dalam jumlah besar.
b) Timbulnya kesenjangan sosial yang diakibatkan oleh kemerdekaan para pengusaha besar, baik dari segi modal maupun kedekatan dengan penguasa, dan diabaikannya ekonomi kerakyatan.
c) Ekonomi nasional melemah karena adanya intervensi pemerintah terhadap Bank Sentral, pemberian fasilitas yang tidak terbuka bagi pemilik bank swasta yang dekat dengan penguasa, dan kecerobohan/ kecurangan dunia perbankan dalam pengelolaan dana.

Krisis EKonomi merupakan Kerugian Akibat Korupsi di Bidang Ekonomi

d) Investasi pemerintahan tidak efektif karena banyak proyek pembangunan yang tertunda dan gagal, serta dilarikan modal ke luar negeri. Hal ini mengundang krisis kepercayaan dari para investor (penanam modal).
e) Jatuhnya nilai tukar rupiah (pada krisis moneter 1997) menimbulkan krisis ekonomi berkepanjangan karena tidak ada usaha pemerintah secara nyata dan jelas untuk mengatasi krisis mata uang.


3) Kerugian Akibat Korupsi di Bidang Sosial Budaya

Dari sosial budaya perbuatan KKN mengakibatkan kerugian antara lain:
a) Kehidupan masyarakat yang semakin memprihatinkan, disebabkan oleh dampak krisis ekonomi berupa pemutusan hubungan kerja, pengangguran, kemiskinan, menurunnya daya beli masyarakat terhadap naiknya siswa putus sekolah.
b) Profesionalisme masyarakat kurang dihargai karena menurunnya lahan pekerjaan.
c) Rusaknya moralitas masyarakat, suburnya kemunafikan dan mental yang suka mengambil jalan pintas, saling curiga serta rusaknya tata pergaulan yang baik dalam masyarakat.


4) Kerugian Akibat Korupsi di Bidang Hukum

Di bidang hukum, praktek KKN menimbulkan kerugian, antara lain:
a) Penyimpangan dan penyalahgunaan wewenang yang disebabkan banyak penafsiran undang-undang yang disesuaikan selera penguasa.
b) Pelecehan hukum, diabaikannya rasa keadilan dan kepastian hukum masyarakat serta kurangnya perlindungan hukum bagi masyarakat kurang mampu.
c) Adanya intervensi lembaga eksekutif terhadap lembaga peradilan memberi peluang praktek-praktek negatif dalam proses peradilan.


5) Kerugian Akibat Korupsi di Bidang Pertahanan Keamanan dan Agama

Kondisi sosial ekonomi yang sangat memprihatinkan akibat perilaku korupsi, juga dirasakan pengaruhnya dalam kehidupan pertahanan keamanan dan agama, antara lain:
a) Kesenjangan sosial karena meningkatnya kemiskinan menimbulkan aksi-aksi brutal/ kekerasan, penjarahan, perampokan, dan tindakan kriminal lainnya. Hal ini menunjukan menurunnya akhlak yang mulia, pelanggaran hukum dan agama yang mengancam persatuan serta kesatuan bangsa.
b) Kurangnya rasa kepedulian sosial menghilangkan semangat masyarakat Indonesia dan ketangguhannya dalam menyelesaikan segala macam masalah, ujian, dan tantangan.
c) Munculnya ketidakrukunan antarumat beragama yang dipicu oleh kesenjangan sosial, sehingga mendukung terciptanya kerukunan nasional dan persatuan kesatuan bangsa.
d) Kefakiran akibat kemiskinan atau pengangguran menjurus kepada aksi kefakiran, yang menimbulkan perpecahan sosial dan mengundang praktek-praktek yang menghalalkan segala cara. Hal ini dapat mengganggu keamanan, ketertiban bahkan stabilitas keamanan nasional.

Segala bentuk kerugian baik material maupun moril dirasakan sangat berat bagi seluruh rakyat Indonesia. Masalah ini harus ada pemecahannya dan tindak lanjut sedini mungkin agar Indonesia tidak terpuruk lagi.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Kerugian Akibat Korupsi di Bidang Politik, Ekonomi, Budaya, Hukum, & Pertahanan Keamanan Agama"

Posting Komentar